4 Ide Jualan Produk dari Bahan Akrilik dan Mesin CNC Laser

4 Ide Jualan Produk dari Bahan Akrilik dan Mesin CNC Laser

 



wirausahanesia.com - Saat ini selain plastik sudah ditemukan sebuah bahan material multiguna bernama Akrilik. Akrilik adalah Polimetil metakrilat atau poli adalah polimer sintetis dari metil metakrilat. Bahan yang bersifat thermoplastis dan transparan ini dijual dengan merek dagang Plexiglas, Vitroflex, Perspex, Limacryl, Acrylite, Acrylplast, Altuglas, dan Lucite serta pada umumnya disebut dengan 'kaca akrilik' atau sekadar 'akrilik'.

Bahan ini bisa dijadikan banyak hal dan bisa menghasilkan uang dari ukuran yang besar hingga terkecil sekalipun. Lewat postingan kali ini berikut kami hadirkan Ide Jualan Produk dari Bahan Akrilik, apa saja? ini daftarnya:


1. Neon Box Akrilik
Jika sebelumnya sebuah neon box dibuat dengan literallay neon yang dibengkokkan, kemudia bergeser berbahan spanduk blacklight, kini juga bisa dibuat dengan memanfaatkan bahan akrilik.

Akrilik mudah dipoting dan dibentuk, bisa diaplikasikan dengan warna atau transparan dan ketika dipasang lampu akan kelihatan lebih cantik. 

Mayoritas neon box dan tulisan sign perkantoran, gedung instansi, hingga rumah sakit kini sudah menggunakan bahan akrilik.



2. Aneka rak dan box
Bahan akrilik bisa dimanfaatkan untuk membuat aneka wadah, dari bo, rak hingga tempat brosur.



3. Aneka plakat
Di bidang kerajinan plakat kini sudah sudah banyak yang menggunakan bahan akrilik karena lebih mudah dibentuk dan dipotong dengan mesin cnc laser sehingga bisa custome hingga pesanan dalam jumlah satuan.



4. Aneka gantungan kunci dan pin
Bahkan akrilik bisa digunkan untuk membuat pin dan gantungan kunci yang ukurannya kecil sehingga nyaris tidak ada bagian yang terbuang.


Demikian tadi sobat wirausahanesia postingan kita kali ini tentang 4 Ide Jualan Produk dari Bahan Akrilik, semoga bermanfaat sampai jumpa.




Penulis
Nandar
7 Peluang Usaha dan Ide Proposal PKM-K untuk Mahasiswa

7 Peluang Usaha dan Ide Proposal PKM-K untuk Mahasiswa



wirausahanesia.com - Bagi sobat mahasiswa yang bingung memulai usaha dengan alasan tidak punya modal, bisa memanfaatkan kompetisi bisnis yang rutin di adakan di perguruan tinggi misalnya Program Kreatifitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan atau biasa disebut dengan PKM-K.

Biasanya satu kelompok terdiri dari beberapa mahasiswa dan mengajukan proposal bisnis yang masuk akal serta berpotensi balik modal dan untung dalam waktu kurang dari satu tahun, mengingat program ini akan ada pendanaan, monitoring dan evaluasi selama kurang lebih satu tahun. Puncaknya ide-ide bisnis yang didanai akan diperlombakan hingga tingkat nasional lewat ajang PIMNAS bersama dengan katagori PKM lainnya.

Pertanyaannya ide bisnis apa saja yang sekiranya anti-mainstream naun tetap masuk akal, profitable dan bisa dijalani sembari beraktifitas sebagai mahasiswa di perkualiahan? lewat postingan kali ini wirausahanesia.com punya beberapa rekomendasi jenis usaha yang bisa jadi inspirasi, ini daftarnya:


1. Usaha Jasa Anjem
Anjem yang merupakan kepanjangan dari antar jemput merupakan fenomena yang sedang ramai di kalangan mahasiswa. Jasa ini disediakan oleh mahasiswa juga yang sedang mencari tambahan uang saku atau lagi gabut saja.

Konsepnya seperti jasa ojek konvensional, pemilik jasa menawarkan jasanya biasanya lewat aplikasi twitter atau Xm instagram dan story whatsapp. Mahasiswa lain yang butuh bepergian misal ke kampus, terminal, stasiun atau minta di jemput akan menghubungi, menanyakan tarif dan janjian waktunya. Setelah deal layaknya ojek konvensional penyedia jasa anjem akan mengantarkan atau menjemput customernya.

Mengapa jasa Anjem ramai? karena murah dari sisi tarif, umumnya lebih rendah daripada di aplikasi ojek online bahkan ojek konvensional. Untuk pemesanan juga tidak harus install aplikasi dulu.

Sobat bisa menjadikan fenomena ini jadi ide proposal PKM-K dengan membuat sistem yang lebih efisien misalnya membuat aplikasi berbasis webiste atau mobile yang mempertemukan antara mahasiswa yang butuh anjem dan mahasiswa yang mau dapat uang saku tambahan.

Atau kalau membuat aplikasi terlalu ribet, buat saja kontak whatsapp khusus yang melayani anjem, sobat bisa menawarkan penyedia jasa anjem jad anggota, ketika ada pesanan bisa di lempar ke grup siapa yang mau ambil. 

Model bisnisnya bisa dengan menambah biaya admin atau layanan, tidak perlu besar karena pada dasarnya sobat hanya perantara antara yang butuh anjem dan penyedia jasa anjem.



2. Usaha Jastip
Jastip atau jasa titip juga sedang viral di kalangan mahasiswa seperti layaknya anjem, bedanya jika anjem mengantar orang, untuk jastip penyedia jasa menerima orderan untuk membelikan sesuatu bisa makanan, minuman atau keperluan lain dari toko ke alamat mahasiswa yang pesan.

Hal ini bisa jadi ide untuk proposal PKM-K dengan mengadopsi sistem anjem di atas juga, selamat mencoba.



3. Pusat oleh-oleh merchandise khas kampus
Sekarang Undip sudah punya toko oleh-oleh merchandisenya sendiri dimana mahasiswa dan masyarakat umum bisa datang dan beli oleh-oleh dari stiker, gantungan kunci, tumbler, botol minum, kaos, topi, jaket varsity dan masih banyak lagi yang lainnya.

Bagi sobat yang kampusnya belum punya pusat oleh-oleh merchandise official bisa jadi ide untuk proposal PKM-K dengan memproduksi pernak pernik di atas. Jika modal untuk sewa tempat dan memproduksi souvenir di awal terlalu besar, sobat bisa memanfaatkan sosial media dan toko online serta sistem Pre Order sehingga meminimalisir pengeluaran di awal.

Hal ini juga bisa dikembangkan dengan membuat tema daerah sehingga bisa menjadi oleh-oleh souvenir daerah ala Dagadu Djogja dan Joger di Bali.



4. Booth minuman kopi dan teh di dalam kampus
Maraknya booth-booth kopi kekinian dan es teh cup jumbo 3.000 di jalanan bisa jadi ide usaha lho. Buat saja booth serupa di dalam kampus misalnya dengan menyewa di area kantim pasti karis manis.

Habis pusing kuliah dan praktikum bisa nongky-nongky cantik sambil minum kopi susu atau es teh cup jumbo 3.000. Sobat bisa memadukan minuman ini dengan aneka camilan misalnya sosis, kentang, jamur crispy dan lainnya untuk meningkatkan penjualan.

Bedanya ini di dalam kampus sehingga punya segmen yang niche banget dan menarik jadi ide proposal PKM-K, kalau ditanya cara scaleupnya jelaskan saja akan menambah cabang di jurusan dan fakultas lain hingga seluruh gedung perkuliahan ada produk kalian, keren kan?.



5. Warung kelontong kekinian
Sudah tahu ada pesaing yang bikin indomaret dan alfamaret sempat gentar? yup warung sembako madura. Hal ini bisa sobat adopsi untuk jadi proposal ide usaha PKM-K dengan membuat warung kelontong kekinian.

Tak perlu ribet bisa kulakan di pasar dan grosir, ambil margin sedikit saja tidak apa yang penting semua ada dan lebih murah dari minimarket merah dan biru.

Tempatnya juga yang kecil-kecil saja yang penting barang ditata dengan rapi, lengkapi dengan metode pembayaran scan qris sehingga memudahkan calon pembeli.



6. Jual beli barang preloved
Jika thrifting adalah beli baju bekas layak pakai, aktifitas menjualnya biasa disebut dengan preloved. Menjual barang yang sekiranya sudah tidak diperlukan misalnya perabot anak kos yang sudah mau lulus dan pindah.

Sobat bisa menjadikan hal ini ide bisnis proposal PKM-K dengan menerima barang-barang preloved dan menjualnya kembali.

Bagi anak kos lain, membeli barang preloved bisa jadi cara berhemat selama kualitasnya barangnya masih bagus dan berguna daripada harus beli yang baru dengan harga lebih mahal.

Saran dari kami ketika menjalankan usaha ini pastikan asal usul barangnya legal, bersihkan dahulu atau restorasi sebelum dijual sehingga nilai ekonominya bakal bisa dinaikkan sehingga menghasilkan margin yang lumayan.



7. Membuat homeless media
Di era sosial media sobat bisa membuat media sendiri, tak perlu harus mencetak sebagai majalan, buletin atau membuat website. Semua bisa dimulai dengan sosial media seperti Instagram, twitter, TikTok dan Youtube misalnya. namanya Homeless Media.

Kontennya bisa seputar dunia kampus dan sekitarnya agar niche banget. Kalau followersnya sudah besar akan bisa dimonetise dengan menerima endorse dan paid promote.



Demikian tadi sobat wirausahanesia postingan kita kali ini tentang 7 Peluang Usaha dan Ide Proposal PKM-K untuk Mahasiswa, semoga bermanfaat sampai jumpa.



Penulis
Nandar
Peluang Bisnis Jaringan Internet Wifi di Kampung dan Desa

Peluang Bisnis Jaringan Internet Wifi di Kampung dan Desa





wirausahanesia.com - Kebutuhan akan akses internet semakin meningkat. Hampir semua kegiatan membutuhkan akses internet.

Hal ini bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan bagi sobat. Bukan hanya yang berdomisili di perkotaan saja, tetapi juga yang tinggal di kampung.

Karena kebutuhan internet tidak hanya untuk masyarakat kota, tetapi sudah merambah hingga pelosok desa.

Usaha WiFi di kampung, memiliki prospek cerah untuk kedepannya. Selain persaingan yang belum ketat, keuntungan yang diperoleh pun cukup besar.

Dengan membuat usaha ini di wilayah kampung, sobat juga berkontribusi pada pemerataan akses internet hingga ke wilayah pelosok.

Kebutuhan akan akses internat hari ini sangatlag penting. Bagi warga yang tinggal di perkotaan, akses internet lewat wifi bisa dibilang sudah sangat merata dan harganya sangat terjangkau, misalnya salah dengan kecepatan up to 10 mbs cukup membayar biaya langganan 200.000 rupiah saja dengan pemasangan gratis.


Hal ini kontras dengan kondisi di desa yang untuk akses internet harus beli kuota dahulu, beberapa promo memang murah namun karena kuotanya terbatas jadi harus sering beli dan jatuhnya banyak pengeluaran.

Di sisi lain jaringan wifi dan internet kabel belum masuk desa-desa yang juga sangat membutuhkan. Peluang ini diambil oleh pengusaha lokal dengan manjajakan wifi walau kecepatannya masih rendah yaitu berkisar 2 mbs.

Mengambil contoh di sebuah desa di Kabupaten Pati, pada tahun 2020 pemasangan jaringan wifi lokal warga harus membyara biaya hingga satu juta di awal dan biaya langganan berkisar 300.000 rupiah, sekarang sudah mulai saling bersaing soal harga karena pemainnya lebih dari satu, salah satunya membuat promo biaya per bulan hanya 100.000 rupiah dan biaya pemasangan gratis.

Jaringan wifi di desa ini dimiliki oleh usaha warga lokal, saya kurang paham apa nama perusahaannya dan dari jaringan besar mana. Berbeda dengan di kota yang jelas providernya misalnya Indihome, MNC Play, Biznet, My Republik dan lainnya.


Nah, jika Sobat tertarik memulai usaha ini bisa menyimak cara usaha WiFi di kampung yang akan kami berikan.

Ini 7 Langkah atau Cara Mudah Memulai Usaha WiFi di Kampung kami kutip dari laman myorbit.id.

Langkah-langkah memulai usaha WiFi di kampung cukup mudah. Berikut ini beberapa cara usaha WiFi di kampung yang dapat Sobat ikuti saat akan memulai usaha tersebut.

1. Cek Jaringan Internet yang Tersedia
Langkah pertama ini penting untuk dilakukan, karena akan memengaruhi kualitas layanan Sobat dalam memberikan koneksi WiFi pada pelanggan.

Pastikan tempat Sobat membuka usaha terjangkau oleh jaringan internet. Akan jauh lebih baik jika terdapat jaringan dari beberapa provider.

Dengan begitu Sobat bisa membandingkan performa sinyal sekaligus harga yang ditawarkan, sebelum memutuskan untuk pasang WiFi.

Provider dengan jaringan paling stabil harus menjadi prioritas. Hal ini dikarenakan akan membuat pelanggan nyaman dan tidak kecewa dengan koneksi WiFi yang ada.

2. Tentukan Lokasi Usaha yang Tepat
Setelah memastikan jika wilayah usaha Sobat terjangkau oleh jaringan internet, selanjutnya tentukan lokasi usaha yang strategis.

Cara usaha WiFi di kampung yang kedua ini juga tidak boleh Sobat abaikan karena membantu mempermudah mendapatkan pelanggan.

Sobat bisa memilih lokasi di pinggir jalan yang mudah dijangkau pelanggan, atau wilayah padat tetapi sedikit masuk untuk menghindari pesaing usaha.


3. Memahami Kebutuhan Pasar
Ketika menentukan lokasi usaha, tentu di saat yang sama Sobat juga sudah menentukan target pasar dari usaha ini.

Artinya, Sobat juga sudah memahami kebutuhan pasar atas koneksi internet yang akan Sobat sediakan nantinya.

Dengan mengetahui kebutuhan pelanggan seperti bermain game online, streaming, atau sekadar nongkrong, memudahkan Sobat menentukan jumlah koneksi dan peralatannya.

Sobat juga bisa menyesuaikan provider atau penyedia layanan internet yang akan digunakan agar bisa memenuhi kebutuhan pelanggan dengan optimal.


4. Kuasai Pengetahuan Tentang WiFi
Menjalankan usaha tanpa menguasai bidang tersebut, berisiko mengalami banyak kendala yang bisa saja membuat usaha gulung tikar.

Cara usaha WiFi di kampung agar bisa bertahan di tengah persaingan, salah satunya dengan menguasai atau memahami perihal kinerja dan kemungkinan kendala WiFi.

Dengan begitu Sobat tidak akan kesulitan dalam mengoptimalkan kinerja WiFi untuk memuaskan pelanggan, sekaligus mengatasi kendalanya.

Sebut saja seperti pengamanan jaringan WiFi, mempersiapkan segala peralatan yang dibutuhkan, juga mengatasi error maupun trouble pada jaringan WiFi.

Jadi, sebelum memulai usaha pastikan Sobat sudah memahami segala seluk beluk tentang bidang tersebut.


5. Persiapkan Peralatan yang Dibutuhkan
Dengan pemahaman yang baik perihal WiFi juga internet, Sobat tidak akan kesulitan dalam mempersiapkan segala peralatan yang dibutuhkan.

Sobat tentu pernah berada di cafe ataupun ruang publik lain yang menyediakan WiFi tetapi kerap terjadi error atau koneksi terlampau lambat.

Hal itu tentu membuat Sobat tidak nyaman, bukan? Nah, kondisi tersebut dapat Sobat jadikan acuan agar bisa memberikan pelayanan terbaik pada usaha WiFi Sobat.

Salah satu cara usaha WiFi di kampung agar bisa memberikan pelayanan optimal bagi pelanggan yaitu dengan melengkapi peralatannya.

Pastikan juga peralatan yang Sobat gunakan berkualitas, jangan tergiur harga murah tetapi kualitasnya meragukan. Adapun peralatan yang dibutuhkan biasanya adalah:

- Router dan juga colokan untuk memperluas persebaran koneksi WiFi

- WiFi AP atau antena WiFi khusus outdoor

- Tiang untuk WiFi AP, di mana semakin tinggi tiang maka akan lebih bagus juga sinyal WiFi yang bisa didapatkan

- Kawat untuk mengikat WiFi AP dengan tiangnya

- Laptop, smartphone untuk mengontrol status, keamanan dan juga kinerja WiFi

- Berbagai jenis dan juga ukuran kabel yang berbeda untuk instalasi, dan masih banyak lagi perlengkapan atau peralatan pendukung lainnya.

- Akan lebih baik jika Sobat menggunakan jasa profesional terkait instalasi WiFi ini. Selain memperkecil risiko kesalahan, juga lebih optimal hasilnya.

Para profesional tentu lebih paham mengenai penempatan peralatan agar jangkauan WiFi bisa maksimal.

Mereka akan lebih paham area yang termasuk dalam clear line of sight. Di mana area tersebut dapat memastikan sinyal WiFi sampai ke pengguna dengan cepat dan kuat.

6. Fasilitas Tambahan
Sebagai pelengkap kenyamanan bagi pelanggan selain menyediakan WiFi sebagai usaha utama, Sobat juga bisa memberikan fasilitas tambahan.

Sobat bisa menyediakan berbagai minuman dan juga camilan untuk menemani pelanggan yang tengah memanfaatkan layanan WiFi.

Selain itu, pertimbangkan juga lahan parkir yang tersedia. Dengan lahan parkir yang cukup luas, Sobat bisa menerima banyak pelanggan dengan lebih aman dan nyaman.

Ini juga bisa menjadi salah satu cara usaha WiFi di kampung agar bisa bertahan dan berkembang di tengah persaingan bisnis serupa.

Bagaimanapun juga, usaha yang mulai berkembang tentu akan menarik beberapa pesaing untuk memulai bisnis serupa.

Jadi Sobat harus pintar melihat kebutuhan pasar dan menawarkan fasilitas atau kelebih lain dibandingkan pesaing bisnis Sobat.

Dengan begitu, usaha bisa terus bertahan bahkan berkembang karena pelanggan tidak kecewa dengan pelayanan Sobat.


7. Tarif yang terjangkau
Tujuan memulai usaha tentu saja untuk memperoleh keuntungan dari usaha tersebut. Namun bukan berarti Sobat harus mematok tarif tinggi untuk keuntungan maksimal.

Usaha WiFi sendiri sudah berpotensi memberikan keuntungan yang cukup besar, Sobat bisa mengenakan tarif pada pengguna WiFi sesuai pasaran.

Pada umumnya, para penyedia WiFi mematok harga tiga ribu hingga lima ribu rupiah per jam. Ini sudah termasuk tarif normal yang terjangkau pelanggan dan menguntungkan.

Apabila Sobat tertarik untuk memulai usaha WiFi ini, maka ada baiknya menjadikan beberapa cara sudah diulas sebagai acuan atau referensi.

Selain memudahkan dalam mempersiapkan usaha Sobat, juga akan lebih mudah dalam mempertahankan dan mengembangkannya.

Usahakan pada saat memulai usaha, Sobat juga melakukan promosi untuk menggaet pelanggan. Bisa berupa banner, selebaran, atau jasa promosi dari mulut ke mulut.

Untuk cara promosi terakhir, biasanya cukup efektif karena pelanggan mendapat rekomendasi dari orang yang memang sudah mendatangi tempat usaha Sobat.

Jadi, sebagai langkah awal Sobat bisa mengundang sahabat, kerabat atau komunitas.

Sebagai pelanggan pertama, mereka yang akan memberi review juga rekomendasi ke calon pelanggan lainnya.
Ide dan Peluang Usaha Amplop Angpao Lebaran bisa Hasilkan Cuan

Ide dan Peluang Usaha Amplop Angpao Lebaran bisa Hasilkan Cuan

 




wirausahanesia.com - Lebaran sebentar lagi, salah satu kebiasaan saat Idul Fitri dari masyarakat Indonesia adalah berbagi wisit atau amplop angpao berisi uang untuk ponakan dan anak kecil tetangga sekitar rumah.

Kebiasaan ini awalnya hanya dilakukan oleh orang berkecukupan, namun sekarang dengan naiknya ekonomi masyarakat Indonesia sudah dilakukan nyaris semua kalangan.

Pasaran nominal uang yang diberikan beragam mulai dari pecahan 2.000, 5.000, 10.0000, 20.000 atau bagi yang mampu bahkan bisa 50.000 hingga ratusan ribu. Uniknya uang yang dibagikan adalah keluaran terbaru yang masih mulus dan beraroma khas uang annyar.

Untuk mendapatkan uang kertas baru ini sobat bisa datang menukar di kantor cabang Bank Terdekat atau bisa juga di penjaja jasa tukar uang baru yang biasanya ada di jalan protokol kabupaten dan kota.


Nah budaya ini bisa jadi ide dan peluang usaha buat sobat, yaitu menjual amplop kecil dengan desain khusus tema Idul Fitri. Sebagai pembanding amplop serupa ukuran kecil banget di minimarket dibanderol dengan harga 3.500 isi 10 lembar dan yang ukuran agak besar 10.500 isi 5 pcs.

Amplop ini dibuat dengan bahan kertas yang beragam, untuk yang ukuran kecil dengan harga 3.500 dari kertas HVS dan yang besar dari kertas art paper atau CTS yang terlihat lebih glossy.

Sobat bisa jadikan peluang usaha mulai dari menjual amplop sebagai reseller, beli di market place dalam jumlah banyak dan dijual secara ecer atau kalau mau lebih effort bisa menawarkan desain custome, misalnya desain dengan kata dan ucapan khusus, logo khusus, tema unik seperti plesetan brand atau acara tv terkenal.

Mumpung lebarang masih seminggu lagi, ide dan peluang usaha jualan amplop angpao lebaran masih ada kesempatan lho, selamat mencoba semoga laris manis ya guys.


Penulis
Nandar
Mahasiswa KKN Tematik UNDIP Inovasi Pembuatan Pakan Lele untuk Masyarakat Desa Rembun

Mahasiswa KKN Tematik UNDIP Inovasi Pembuatan Pakan Lele untuk Masyarakat Desa Rembun

 


wirausahanesia.comMahasiswa KKN Universitas Diponegoro Berhasil Mengembangkan Pakan Lele Inovatif Pada hari Jumat, 9 Februari 2024, salah satu mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Desa Rembun dari Universitas Diponegoro telah berhasil melaksanakan program kerja monodisiplin yang inovatif. Mahasiswa tersebut mengembangkan pakan lele menggunakan bahan-bahan lokal seperti nasi aking, tepung ikan, dan tepung jagung. 
 
Program kerja ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dengan mengembangkan produk lokal yang memiliki nilai ekonomis tinggi serta ramah lingkungan. Melalui penggunaan bahan-bahan yang mudah didapat di sekitar desa, mahasiswa KKN ini berhasil menciptakan formula pakan lele yang berkualitas.  

Proses pembuatan pakan lele ini dilakukan dengan langkah-langkah yang teliti dan inovatif:

● Campur Tepung Ikan: Langkah pertama adalah mencampurkan tepung ikan murni dan tepung ikan semi steam untuk meningkatkan kandungan protein dalam pakan.

● Tambahkan Nasi Aking dan Tapioka: Selanjutnya, nasi aking yang telah difermentasi ditambahkan untuk memberikan sumber karbohidrat yang mudah dicerna. Penambahan tapioka juga dilakukan untuk meningkatkan kelekatannya.

● Campurkan Tepung Jagung: Tepung jagung ditambahkan sebagai tambahan sumber karbohidrat. Semua bahan kemudian diaduk rata hingga terbentuk campuran homogen.

● Penyesuaian Konsistensi: Jika campuran terlalu lembek, langkah selanjutnya adalah mengeringkannya atau memadatkannya agar lebih mudah diolah dan diberikan kepada lele.


Dengan menggunakan bahan-bahan lokal yang mudah didapat di sekitar desa, mahasiswa KKN ini berhasil menciptakan formula pakan lele yang berkualitas dan bernutrisi tinggi. Langkah selanjutnya adalah melakukan uji coba terhadap pakan ini untuk memastikan kualitasnya dalam mendukung pertumbuhan dan kesehatan ikan lele inovasi ini menunjukkan peran mahasiswa dalam menghasilkan solusi yang berdampak positif bagi masyarakat desa serta sektor perikanan lokal. Diharapkan, langkah-langkah inovatif seperti ini akan terus mendorong pembangunan dan kesejahteraan di tingkat lokal.

Menurut pernyataan dari mahasiswa tersebut, pembuatan pakan lele ini dilakukan sebagai upaya untuk memanfaatkan potensi sumber daya alam lokal serta meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat desa. Selain itu, pakan lele ini juga diharapkan dapat menjadi alternatif yang efektif dan efisien bagi para peternak lele di Desa Rembun.  

Langkah-langkah selanjutnya setelah berhasil menciptakan formula pakan lele ini adalah melakukan uji coba dan penelitian lebih lanjut untuk memastikan kualitas dan efektivitasnya dalam meningkatkan pertumbuhan dan kesehatan ikan lele. 

Diharapkan, inovasi ini dapat menjadi salah satu solusi untuk meningkatkan produktivitas sektor perikanan lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Rembun.  Dengan adanya upaya nyata dari mahasiswa KKN Universitas Diponegoro ini, diharapkan akan semakin banyak lagi inovasi-inovasi yang lahir dari kolaborasi antara akademisi dan masyarakat dalam meningkatkan pembangunan di tingkat lokal.



Penulis: 
Hibban Nugroho (Ilmu Kelautan)

DPL: 
Fajrul Falah, S.HUM., M.Hum., 
Riris Tiani, S.S., M.Hum.,
Marwini, S.Hi., M.si

Lokasi KKN: 
Rembun, Pekalongan

Editor:
Achmad Munandar
Mahasiswa KKN Tematik KHDTK UNDIP Memanfaatkan Potensi Minyak Atsiri Serai Wangi Sebagai Obat Nyamuk Elektrik

Mahasiswa KKN Tematik KHDTK UNDIP Memanfaatkan Potensi Minyak Atsiri Serai Wangi Sebagai Obat Nyamuk Elektrik



wirausahanesia.comTanaman serai wangi (Cymbopogon nardus) mengandung minyak atsiri yang terkenal bermanfaat bagi manusia. Minyak atsiri serai wangi mengandung komponen utama berupa sitronelal, dan geraniol yang dapat mengusir nyamuk. Minyak atsiri serai wangi berwujud cair dengan warna kuning dan memiliki aroma yang khas. Minyak atsiri dapat dihasilkan melalui proses penyulingan dari bagian batang dan daun tumbuhan serai wangi. Dengan ditambahkannya minyak atsiri ke dalam suatu produk dapat meningkatkan nilai jual produk tersebut. 

Salah satu mahasiswa KKN Tematik KHDTK Undip di bawah bimbingan Prof. Dr. Hermin Pancasakti Kusumaningrum, S.Si., M.Si., Prof. Dr. Ir. Muhammad Zainuri, DEA, dan Prof. Dr. Ir. Sri Puryono Karto Soedarmo, M.P., yang bernama Chika Aureli Rasyl, telah berhasil mengoptimalkan potensi minyak atsiri serai wangi dalam pembuatan obat nyamuk elektrik. Obat nyamuk elektrik dari serai wangi ini dapat mengusir nyamuk di dalam ruangan dan dapat menyegarkan aroma ruangan. 

Untuk meningkatkan daya tarik konsumen, diberikan penambahan aroma dari minyak esensial lain seperti lavender dan lemon pada obat nyamuk elektrik tersebut. Terdapat dua varian berbeda, yaitu citronella lavender dengan kandungan minyak atsiri serai wangi dan lavender, serta citronella limonene dengan campuran minyak atsiri serai wangi dan lemon. Kedua varian tersebut sama ampuhnya dalam mengusir nyamuk dan memiliki aroma segar yang diminati banyak orang. 

Produk obat nyamuk elektrik dapat menjadi salah satu solusi pencegahan wabah demam berdarah (DBD), terutama di musim penghujan. Musim hujan dapat memunculkan genangan-genangan air di sekitar rumah yang merupakan tempat favorit bagi nyamuk untuk bertelur. Penggunaan obat nyamuk elektrik ini di dalam rumah dapat menghalau nyamuk untuk masuk ke dalam rumah karena aroma yang tidak disukai oleh nyamuk.

Cara pembuatan obat nyamuk elektrik ini cukup sederhana. Tanaman serai wangi harus disuling terlebih dahulu untuk mendapatkan minyak atsirinya. Kemudian minyak atsiri serai wangi tadi dicampurkan dengan bahan-bahan seperti propil paraben, propilen glikol, minyak lavender atau lemon, dan alkohol 70% sampai homogen dalam botol tetes berukuran 10 mL. Larutan yang sudah homogen tadi dapat langsung digunakan dengan bantuan alat humidifier atau diffuser yang juga dapat membantu menjaga kelembaban ruangan. Cukup tambahkan 5-10 tetes obat nyamuk elektrik ke dalam diffuser atau humidifier yang sudah diberi air.

Kemudian, diffuser tadi disambungkan ke aliran listrik dan produk pun sudah siap digunakan. 
Pemberian kemasan pada produk obat nyamuk elektrik ini pun cukup menarik dengan perbedaan warna label sesuai dengan varian yang ada. Pada varian citronella limonene, produk diberi label berwarna kuning dan oren yang merupakan warna khas dari lemon. Sedangkan pada varian citronella lavender, produk diberi label berwarna ungu yang merupakan warna khas bunga lavender. Terdapat logo D’ESSENSO yang merupakan label merk untuk setiap produk buatan mahasiswa KKN Tematik KHDTK Undip. 

Dengan adanya inovasi akan potensi penggunaan minyak atsiri ini, diharapkan dapat meningkatkan wawasan masyarakat sehingga lebih terampil dalam memanfaatkan potensi minyak atsiri yang nantinya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.




Editor:
Achmad Munandar
Referensi Usaha Yang Laris Manis Saat Bulan Puasa dan Lebaran Patut Dicoba

Referensi Usaha Yang Laris Manis Saat Bulan Puasa dan Lebaran Patut Dicoba

 




wirausahanesia.com - Dalam setahun, setiap bisnis punya siklus masing-masing kapan waktu peak season dan kapan low season atau bahsa sederhananya kapan waktunya panen dan kapan waktunya "puasa". 

Sebagai contoh mereka yang menjual peralatan sekolah akan panen saat musim masuk sekolah dna pendaftaran siswa baru, yang artinya setahun bisa dua kali. Atau sebagai contoh mereka yang berbisnis souvenir wisuda bakal panen saat musim wisuda tiba.

Demikian juga ketika bulan puasa atau Ramadhan menjelang, bakal ada bebera jenis bisnis yang menuai panen dan laris manis, apa saja? yuk kita bahas Referensi Usaha Yang Laris Manis Saat Bulan Puasa dan Lebaran Patut Dicoba.


1. Sembako
Tingkat konsumsi di bulan puasa biasanya meningkat karena masyarakat makan sahur, buka puasa dan belum lagi sajian saat malam hari. Kebutuhan sembako akan meningkat maka wajar sering kali harga sembako akan naik saat bulan puasa.


2. Jajanan dan minuman ringan
Saat menjelang buka puasa, masayarakat punya kebiasaan ngabuburit dan buka bersama, biasanya jenis usaha jajanan pasar dan minuman akan laris, beberapa jenis minuman bahkan sangat identik dengan bulan puasa karena hanya dijual di saat buka puasa, sebut saja es degan, es buah, es kuwud, kolak, es campur, es cendol dawet dan sekarang mungkian akan ada pendatang baru yaitu es teh cup jumbo 3.000.


3. Kue lebaran
Karena harus menghidangkan keu di meja saat lebaran untuk menjamu saudara dan tetangga, masayarakat akan banyak membeli kue lebaran dan cookies, sangat potensial jualan produk ini.


4. Sirup dan minuman ringan
Pembaca pasti sangat paham, ada sebuah merk sirup yang iklanya akan muncul menjelang puasa dan lebaran, beberapa jenis minuman ini memang identik dengan lebaran, jualan minuman dan sirup bisa jadi peluang besar.


5. Baju lebaran
Lebaran rasanya kurang tanpa baju lebaran, biasanya jenis koko dan gamis akan laris manis, jadi patut dicoba jualan produk ini.


6. Amplop angpao wisit lebaran
Mirip imlek, kini lebaran juga identik dengan memberi angpao atau wisit untuk ponakan dan anak kecil tetangga sekitar. Jualan amplop dengan gambar lucu dan kartun bisa jadi peluang bisnis juga.


7. Hampers
Hantaran berisi kue dan minuman biasanya diberikan kantor untuk karyawana atau kolega bisnis, membuat paket hampers bisa jadi bisnis menggiurkan.



Demikian tadi sobat wirausahanesia postingan kita kali ini tentang Referensi Usaha Yang Laris Manis Saat Bulan Puasa dan Lebaran Patut Dicoba, semoga bermanfaat sampai jumpa.




Penulis:
Symon SPS
Peluang Bisnis Rongsok dan Barang Bekas Ramah Lingkungan Sekaligus Cuan

Peluang Bisnis Rongsok dan Barang Bekas Ramah Lingkungan Sekaligus Cuan

 



wirausahanesia.com - Manusia sebagai makhluk hidup untuk memenuhi kebutuhannya tanpa sadar setiap hari memproduksi sampah. Baik sampah organik maupun unorganik yang tidak serta merta bisa direduksi alam secara alami.

Bersama dengan kemajuan teknologi pengemasan makanan dan minuman, manusia setiap hari ikut andil memproduksi sampah dari kemasan hal yang dimakan dan diminum. Belum lagi aneka perabot elektronik yag telah rusak menambah daftar panjang rongsokan yang bakal jadi masalah bagi alam.

Sampah bagi banyak masyarakat dipandang sebagai masalah, bukan tanpa alasan karena faktanya memang demikian. Tapi bagi sebagian lagi sampah sama dengan cuan.

Bisnis barang bekas dan rongsokan ini bisa jadi cuan jika ditelateni, tapi sebelumnya harus effort untuk mencari dan mengumpulkan serta memisahkan mana sampah plastik, kertas dan kardus, logam serta elektronik.

Sekilo sampah bahan kertas, kardus dan plsatik kemasan botol minuman biasanya dihargai Rp 1.000-2.000 per kilo gram, nanti di pusat pengepul atau pabrik daur ulang bisa lebih mahal.

Untuk jenis logam seperti besi bakal lebih mahal lagi harganya tapi banyak peminatnya. Khusus sampah elektronik seperti handphone, laptop, komputer, printer atau lainnya biasanya bernilai 5,000 hingga 50.000 terggantung kondisi, sebelum didaura ulang biasanya bagian-bagian komponen yang masih bagus bisa gunakan lagi baik sebagai sparepart service atau dijual per bagian tertentu.

Beda lagi dengan elektronik rumah tangga seperti kipas angin misalnya, beberapa pengepul rosok yang telaten biasanya akan memperbaiki dan dijual sebagai barang second, jangan salah banyak lho peminatnya biasa disebut dengan preloved, thrifting atau secondhand.

Jika sobat tinggal di desa bisa berkeling dari rumah ke rumah menanyakan ada barang rosok apa untuk dibeli, jika sobat di kota bahkan bisa menemukan tukang rosok yang berkeliling hingga larut malam, karena banyak sampah plastik dan kertas yang dihasilkan.

Demikian tadi sobat wirausahanesia postingan kita kali ini tentang Peluang Bisnis Rongsok dan Barang Bekas Ramah Lingkungan Sekaligus Cuan, semoga bermanfaat sampai jumpa.




Penulis
Symon SPS
Mahasiswa KKN UNDIP Tim I 2024 Memanfaatkan Maggot Sebagai Pengurai Sampah Organik Dalam Upaya Mengurangi Penumpukan Sampah Di Desa Plumbon

Mahasiswa KKN UNDIP Tim I 2024 Memanfaatkan Maggot Sebagai Pengurai Sampah Organik Dalam Upaya Mengurangi Penumpukan Sampah Di Desa Plumbon

 


wirausahanesia.comMahasiswa KKN Tim I UNDIP 2024 membuat inovasi di Desa Plumbon yaitu memanfaatkan maggot sebagai pengurai sampah organik serta menjadikan maggot sebagai pakan untuk ayam dan ikan sebagai program kerja multidisiplin Kuliah Kerja Nyata (KKN). 

Saat ini permasalahan utama Desa Plumbon adalah penumpukan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Hal tersebut terjadi karena kurangnya pengelolaan sampah dengan baik. Fasilitas pengolahan sampah di Desa Plumbon sudah tersedia, namun tidak dapat dimanfaatkan dengan maksimal karena tempatnya yang dekat dengan pemukiman. Asap hasil pembakaran sampah dari alat tersebut dapat mencemari udara dan mengganggu masyarakat sekitar.

Penumpukan sampah khususnya sampah organik yang terjadi di Desa Plumbon menyebabkan lingkungan sekitar terlihat kotor dan tidak teratur. Limbah cair dari sampah yang terdekomposisi dapat merembes ke dalam tanah dan mencemari sumber air, baik sungai, danau, atau sumur-sumur air tanah. Selain itu, penumpukan sampah dapat meningkatkan resiko penyebaran penyait kepada manusia maupun hewan. Oleh karena itu, penanganan yang efektif terhadap penumpukan sampah organik menjadi penting untuk menjaga kesehatan lingkungan dan kesejahteraan manusia secara keseluruhan.

Upaya yang dilakukan mahasiswa KKN yaitu menghadirkan ide yang baru dalam menguraikan sampah organik melalui pemanfaatan maggot sebagai solusi atas permasalahan sampah desa. Maggot dapat menjadi solusi alternatif bagi BUMDes bagian pengelola sampah dalam mengurai sampah organik. Maggot dapat membantu peternak desa dalam menyediakan pakan ternak, serta sisa pencernaan dari maggot dapat membantu para petani dalam menyediakan pupuk kompos.

Pelaksanaan inovasi tersebut terlaksana pada tanggal 26 Januari 2024 dalam bentuk sosialisasi dan pelatihan yang dihadiri oleh perangkat desa dan lembaga desa. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa KKN memaparkan materi budidaya maggot beserta pemanfaatannya, mulai dari tahap persiapan sampai tahap panen, Kemudian Mahasiswa KKN melakukan demonstrasi proses pengiraian sampah organik menggunakan maggot. Dalam upaya menjaga keberlanjutan program kerja penguraian sampah organik menggunakan maggot, mahasiswa KKN memberikan maggot beserta desain kandang lalat BSF agar dapat dibudidayakan di Desa Plumbon dan dimanfaatkan secara maksimal.

"Program kerja yang diusulkan adik-adik KKN UNDIP sudah terbilang bagus sebagai solusi alternatif atas permasalahan yang ada di Desa Plumbon. Terlebih kami dari perangkat desa juga ada rencana untuk menghidupkan kembali kolam ternak ikan milik desa. Seperti yang sudah dipaparkan tadi, maggot ini memang bisa juga dijadikan sebagai pakan ikan. Dengan begitu, kami tidak harus mengeluarkan biaya yang mahal untuk itu." Ujar Pak Suyono selaku Kaur Tata usaha.  Diharapkan dengan respon yang baik dari perangkat desa, program kerja mahasiswa KKN dapat memberikan dampak positif bagi desa dan benar-benar berguna secara efektif.



Penulis:
1. Andika Purnama Putra (Administrasi Bisnis – FISIP)
2. Putri Hawa Ashila (Arsitektur – FT)
3. Oppy Musi Janetti (Matematika – FSM)
4. Fellycia Andrea Poespa (Manajemen – FEB)
5. Sauzan Zahra Izdiar (Akuntansi – FEB)
6. Nur Rohmatun 'Aliyah (Kesehatan Masyarakat – FKM)
7. Silva Fiqri Ardana (Peternakan – FPP)

DPL (Dosen Pembimbing Lapangan):
Dr. dra. Rr. Hermini Susiatiningsih., M.Si

Lokasi KKN:
Desa Plumbon, Kecamatan Selopampang, Kabupaten Temanggung

Editor:
Achmad Munandar
Mahasiswa KKN UNDIP Membuat Cabai Bubuk Sebagai Solusi Saat Harga Cabai Turun

Mahasiswa KKN UNDIP Membuat Cabai Bubuk Sebagai Solusi Saat Harga Cabai Turun



wirausahanesia.comPelatihan pembuatan merupakan salah satu program kerja mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro di Desa Tanjungsari, Kecamatan Tlogomulyo, Kabupaten Temanggung pada Minggu (21/01/2024). Kegiatan dilaksanakan pada pukul 10 pagi di halaman Balai Desa Tanjungsari yang dihadiri oleh karangtaruna dari masing-masing dusun yang ada di Desa Tanjungsari. Latar belakang dipilihnya program kerja ini karena sebagian besar masyarakat yang ada di Desa Tanjungsari bekerja sebagai petani yang banyak memproduksi cabai rawit merah. Saat panen raya, seringkali harga cabai rawit cenderungkan akan turun drsatis dan ini sangat merugikan bagi petani. Maka dari itu, salah satu solusi saat hargai cabai rawit merah turun adalah diawetkan, yaitu dengan dibuat cabai bubuk dan dengan dibuat cabai bubuk dapat manambah nilai ekonomi dari cabai itu sendiri.
 
Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro, yang diwakili oleh Gabriel Sheva Widya Wiranata melakukan penyampaian materi dan video mengenai pembuatan cabai bubuk. Selanjutnya, dilakukan diskusi dan praktik bersama karangtaruna desa yang mengikuti kegiatan tersebut mengenai materi yang telah disampaikan. Lalu, diberikan prototype produk berupa cabai bubuk yang sudah dibuat dan disiapkan sebelum program tersebut berlangsung. Sosialisasi dan pelatihan program kerja pembuatan cabai bubuk terlaksana dengan cukup baik. Warga dan mahasiswa bekerjasama membangun diskusi tersebut agar menarik. Banyak warga antusias dengan menyampaikan beberapa pertanyaan pada saat pelaksanaan kegiatan tersebut.
 

Dengan terlaksananya program kerja dari Mahasiswa KKN Tim I Universitas Diponegoro mengenai pembuatan cabai bubuk, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi semua masyarakat dan mahasiswa yang terlibat dalam hal peningkatan ekonomi untuk meningkatkan peluang usaha.


Editor:
Achmad Munandar